Bagikan ke:

Selain faktor usia, demensia, Alzheimer, dan kondisi medis lainnya juga bisa menyebabkan gangguan otak serta penurunan fungsi otak. Oleh karena itu, banyak orang berkomitmen untuk menjalani gaya hidup sehat serta mengkonsumsi obat-obatan yang dapat mencegahnya. 

Selain itu, ada juga yang mengandalkan obat herbal dengan kandungan ginkgo biloba di dalamnya. Bahan ini dipercaya memiliki khasiat yang bisa mengatasi gangguan ingatan, khususnya bagi orang lanjut usia (lansia).

Bahkan sejak ribuan tahun yang lalu, bahan yang satu ini sudah digunakan sebagai pengobatan tradisional di Cina, Jepang, dan Korea. Jika Anda juga tertarik untuk menggunakannya, ada beberapa informasi penting yang harus Anda ketahui lebih dulu.

Sebenarnya apa itu ginkgo biloba?

Bagi yang belum tahu, Ginkgo Biloba merupakan tanaman herbal yang banyak ditemukan di daratan Cina, Korea, dan juga Jepang. Bentuk pohonnya besar dan daunnya seperti kipas. 

Selama ribuan tahun, ekstrak tanaman ginkgo biloba dijadikan sebagai bahan untuk membuat kapsul, tablet, hingga suplemen yang berbentuk cairan. Ada juga yang memanfaatkannya sebagai teh herbal untuk menenangkan pikiran dan tubuh. 

Seiring berjalannya waktu, ginkgo biloba mulai digunakan untuk berbagai keperluan, salah satunya adalah meningkatkan kesehatan otak. 

Khasiat ginkgo biloba untuk kesehatan otak Anda

Di dalam ginkgo biloba terdapat kandungan flavonoid serta terpenoid tingkat tinggi, yaitu sejenis antioksidan yang efektif melindungi tubuh dari kerusakan yang diakibatkan oleh radikal bebas. Karena itu, banyak orang percaya tanaman ini mampu mengurangi resiko kanker. 

Meski begitu, manfaat ginkgo biloba yang paling terkenal adalah memperlancar sirkulasi darah dan meningkatkan fungsi otak. Nah, berikut ini dua khasiat ginkgo biloba untuk kesehatan otak Anda. 

Meningkatkan daya ingat serta konsentrasi

Jika Anda termasuk orang yang sering lupa dan sulit fokus, suplemen dengan kandungan ginkgo biloba di dalamnya bisa jadi solusi yang tepat. Sebab tanaman ini mempunyai khasiat untuk meningkatkan sirkulasi darah di otak Anda. 

Ketika aliran darah menuju otak Anda lancar, otak akan memperoleh oksigen yang dibutuhkan untuk bekerja secara optimal dalam menyerap serta mengolah informasi. Selain itu, Anda juga bisa lebih mudah mengerjakan tugas sehari-hari yang berkaitan dengan daya ingat. 

Namun para ahli memperkirakan efek ini hanya bisa dirasakan oleh orang-orang dengan masalah memori yang diakibatkan oleh faktor usia. Sedangkan pada orang dewasa dengan gangguan kognitif yang ringan, efeknya tidak terlalu terasa.

Mengurangi gejala penyakit Alzheimer dan demensia

Khasiat yang kedua adalah mengurangi gejala penyakit Alzheimer dan demensia. Menurut sebuah studi yang dipublikasikan dalam jurnal JAMA, ekstrak ginkgo biloba, yaitu EGb 761, mampu meningkatkan fungsi kognitif pada pasien yang menderita demensia.

Alasannya karena ekstrak tanaman yang satu ini memiliki kemampuan untuk melancarkan sirkulasi darah ke otak sekaligus melindunginya dari kerusakan saraf. Maka dari itu, tak heran jika setelah mengkonsumsinya, gejala demensia berkurang secara perlahan. 

Efek yang sama juga dirasakan oleh pasien yang menderita penyakit Alzheimer ringan. Setelah pasien mengkonsumsi 120 mg ekstrak ginkgo biloba setiap hari dalam rentang waktu 52 minggu. kemampuan fungsionalnya lebih meningkat.

Setelah dosisnya ditingkatkan menjadi 240 mg dan dikonsumsi setiap hari dalam rentang waktu 24 minggu, daya ingat pasien penderita demensia serta Alzheimer mengalami peningkatan yang signifikan. 

Manfaat lain ginkgo biloba untuk kesehatan

Meredakan kecemasan

Jika Anda mengalami gangguan kecemasan, Anda tidak bisa mengkonsumsi sembarang obat. Apalagi obat herbal, namun suplemen ginkgo biloba dipercaya dapat meredakan kecemasan. 

Menurut sebuah studi, kandungan antioksidan yang ada di dalam ekstrak ginkgo biloba mampu meredakan kecemasan 45% lebih besar daripada yang dilakukan oleh plasebo. Dengan catatan, penggunaannya harus berdasarkan rekomendasi dari dokter untuk menghindari efek samping yang mungkin muncul. Terutama jika Anda sedang mengkonsumsi obat-obatan yang lain.

Mengatasi depresi

Selain antioksidan, ginkgo biloba juga mempunyai sifat anti-inflamasi yang dapat meredakan peradangan di dalam tubuh. Sifat ini juga bisa mengendalikan hormon stress di dalam tubuh penderita depresi. 

Memperlancar aliran darah

Manfaat yang ketiga Ginkgo biloba adalah memperlancar aliran darah. Ginkgo biloba dapat memperlebar pembuluh darah sehingga aliran darah semakin lancar dan kesehatan jantung serta otak semakin terjaga. 

Disamping itu, Anda juga bisa terhindar dari resiko penyakit lain, seperti penyakit arteri perifer atau jantung. 

Meredakan peradangan

Ada beberapa penyakit kronis yang dapat menimbulkan respons peradangan dalam tubuh. Jika hal ini dibiarkan terjadi dalam waktu yang lama dapat mengakibatkan kerusakan yang permanen pada jaringan serta DNA tubuh Anda. 

Berdasarkan sebuah penelitian yang dilakukan pada hewan, ekstrak ginkgo biloba ternyata mampu mengurangi tanda-tanda peradangan yang terjadi pada sel hewan dan manusia yang diakibatkan oleh beberapa penyakit. Mulai dari kanker, stroke, jantung, iritasi usus besar, dan juga radang sendi. 

Mengurangi rasa nyeri saat menstruasi

Rasa nyeri saat menstruasi adalah masalah yang dirasakan oleh mayoritas perempuan di dunia ini. Ketika PMS tiba, perubahan hormon di dalam tubuh perempuan dapat menyebabkan rasa yang tidak nyaman, terutama di beberapa bagian tubuh. Seperti payudara dan sebagainya. 

Untuk mengurangi rasa nyeri tersebut, Anda bisa mencoba mengkonsumsi suplemen ginkgo biloba pada saat PMS mulai tiba.

Menjaga kesehatan mata

Manfaat ginkgo biloba yang terakhir adalah menjaga kesehatan mata Anda, lebih spesifiknya lagi, menurunkan resiko penyakit yang bisa menyerang mata. Misalnya seperti katarak, glaukoma, dan juga degenerasi makula. 

Cara mengkonsumsi ginkgo biloba

Suplemen ginkgo biloba harus dikonsumsi sesuai dengan aturan pakai serta petunjuk yang ada di kemasannya. Bahkan bila perlu, diskusikan terlebih dulu dengan dokter untuk mendapatkan dosis yang tepta dan sesuai dengan kondisi kesehatan Anda. JIka dikonsumsi terlalu berlebihan, ginkgo biloba justru dapat menimbulkan efek samping.

Selain itu, khusus untuk kapsul atau tablet ginkgo biloba, harus ditelan secara utuh. Hindari mengunyah, membelah, maupun menggerusnya terlebih dulu agar terhindar dari efek samping yang mungkin terjadi. 

Anda juga harus tahu bahwa perlu waktu sekitar 4 hingga 6 minggu untuk merasakan khasiat suplemen ginkgo biloba. Seandainya dalam setelah 6 minggu hasilnya tidak sesuai dengan harapan Anda, sebaiknya segera hentikan penggunaannya. 

Jika Anda lupa mengkonsumsi suplemen ini, sebaiknya konsumsi sebelum jeda dengan jadwal konsumsi berikutnya terlalu dekat. Kalau sudah terlanjur, sebaiknya jangan gandakan dosisnya. 

Terakhir, simpan kapsul atau tablet ginkgo biloba di dalam wadah yang tertutup dengan suhu ruangan yang sejuk. Usahakan hindari paparan panas atau sinar matahari langsung dan jauhkan dari tempat yang mudah dijangkau oleh anak-anak. 

Efek samping yang bisa ditimbulkan saat mengkonsumsi ginkgo biloba

Tak perlu diragukan lagi, penggunaan ginkgo biloba yang sesuai dengan anjuran dokter dan aturan penggunaan di kemasannya sangat jarang menimbulkan efek samping. Namun ketika dikonsumsi secara berlebihan, ada beberapa efek samping yang mungkin bisa muncul, yaitu:

  • Sakit perut
  • Diare
  • Kejang
  • Mual atau muntah
  • Lemah otot
  • Sakit kepala
  • Jantung berdebar
  • Pusing

Jika Anda mengalami salah satu efek samping di atas setelah mengkonsumsi suplemen ginkgo biloba, sebaiknya segera lakukan konsultasi dengan dokter untuk mendapatkan pengobatan yang cepat dan tepat.

Baca Juga :Segudang Manfaat Buah Matoa Bagi Kesehatan Tubuh Anda

Komentar