Bunga telang dewasa ini sering orang sebut memiliki banyak manfaat. Selain sebagai pewarna alami ternyata juga berguna baik untuk kesehatan. Bentuk mungil dan cantik dengan warna birunya yang mencolok.
Merupakan tanaman liar yang hidup di semak-semak. Akan tumbuh lebih baik di tanah yang kering.
Meski demikian banyak juga masyarakat yang menanam bunga tanaman telang di sekitar rumahnya.
Selain bermanfaat bagi kesehatan bunga ini juga cantik untuk menghiasi halaman sekitar rumah.
Pewarna alami bunga ini menghasilkan warna biru yang bagus dan tentunya aman. Bisa Anda tambahkan sebagai bahan untuk olahan masakan.
Manfaat Bunga Telang Ungu untuk Kesehatan
Tanaman dengan nama telang ini memiliki kandungan flavonoid, saponin, alkaloid, dan sulfur. Bagian akarnya bersifat laksatif yang bisa bantu untuk membersihkan darah, meluruhkan kencing, dan lainnya.
Hampir semua bagian dari tanaman ini memiliki manfaat. Nah, mengambil manfaat bunga tanaman telang untuk kesehatan ada baiknya.
Selain alami juga terjangkau, apalagi jika punya pohonnya sendiri.
1. Dapat Meredakan Radang Mata Merah
Radang pada mata seringkali muncul dan terlihat dengan bagian putih mata yang berwarna merah. Ada banyak hal yang menjadi penyebabnya, seperti jamur, bakteri, virus, atau lainnya.
Nah, kandungan dalam bunga telang ini bermanfaat untuk meredakan mata yang merah. Caranya dengan merendam bagian bunganya pada air sampai warna air berubah menjadi biru.
Kemudian gunakan air tersebut untuk mencuci atau merendam mata yang mengalami peradangan tersebut.
2. Menurunkan Kandungan Gula Darah
Tanaman herbal alami yang memiliki berbagai kandungan zat bermanfaat untuk kesehatan. Bunga tanaman telang juga kaya akan antioksidan yang bisa membantu untuk menurunkan gula dalam darah.
Mencegah insulin mengalami resistansi yang bisa menimbulkan penyakit diabetes. Dengan mengkonsumsi secara rutin dan sesuai takaran maka bisa membuat gula darah menjadi stabil.
3. Bisa jadi Obat untuk Bisul
Penyakit bisul seringkali muncul pada kulit yang teriritasi. Adanya bakteri yang menumpuk pada jaringan kulit dan penderitanya bisa merasa kesakitan. Nah, obat alaminya bisa dengan bunga tanaman telang ini.
Bunga dari tanaman telang bisa untuk mengobati bisul yang muncul. Cara menggunakannya sebagai obat juga mudah dan simpel. Tumbuk bunga dari tanaman telang ini sampai halus.
Kemudian bisa menambahkan sedikit gula jawa dan campurkan secara merata. Nantinya ramuan tersebut bisa untuk Anda oleskan pada bagian yang ada bisulnya. Lakukan secara rutin beberapa waktu.
Langkah ini dapat membantu untuk mempercepat pematangan pada bisul sehingga tidak sakit lagi. Selain itu juga membuat bisul cepat mengering dan sembuh.
4. Mengeluarkan Dahak
Manfaat lain bunga dari tanaman telang adalah bisa membantu untuk mempercepat pengeluaran dahak. Bagi mereka yang memiliki riwayat penyakit seperti bronkitis kronis bisa mencoba untuk menggunakannya.
Pada bagian akar tanaman ini memiliki sifat laksatif yang tentunya membuat bunganya dapat menjadi obat. Terutama untuk penyakit bronkitis kronis.
Penggunaan obat alami ini caranya mudah saja. Cucilah pada bagian akar bunga telang sampai bersih dan iris tipis, Kemudian rebus sampai mendidih dan Anda bisa meminum air rebusannya ketika masih hangat.
Meskipun memberikan manfaat, namun tidak ada anjuran untuk mengkonsumsinya secara berlebihan. Akar tanaman telang ini ternyata juga beracun alias menimbulkan berbagai efek samping.
Yakni bisa sakit perut jika mengkonsumsinya secara berlebihan. Untuk menghindari efek tersebut penggunaan harus dalam batasan wajar meskipun untuk penyembuhan penyakit lainnya.
5. Bantu Atasi Tekanan Darah Tinggi
Kembang telang ternyata juga bisa atasi tekanan darah tinggi. Seperti biasanya, Anda bisa mengkonsumsi ekstrak kembang telang atau dengan meminum ramuan.
Seduh kembang telang dengan air matang dan tunggu beberapa saat. Setelah berwarna biru bisa langsung mengkonsumsinya atau menambahkan bahan lain. Enak jika menambahkannya dengan lemon, daun mint dan es batu.
6. Mengatasi Rambut Rontok
Banyak sekali yang mengalami permasalahan pada rambutnya. Yang sering terjadi adalah permasalahan rambut rontok. Berbagai obat orang gunakan untuk mengatasi masalah tersebut.
Namun, jika masih belum berhasil juga, cobalah obat herbal alami ini. Yakni dari tanaman bunga telang. Kandungan bioflavonoid bisa mengatasi rambut rontok serta meminimalisir munculnya uban.
Jadi, dapat membuat tampilan Anda menjadi tetap keren. Nah, pengaplikasiannya bisa dengan meminumnya. Jadi, bunga tanaman telang tersebut ambil beberapa dan taruh pada wadah.
Kemudian tambahkan air dan tunggu sampai berubah warna. Jika sudah bisa menambahkan lemon atau lainnya untuk perasa yang lebih nikmat. Nah, siap untuk menikmatinya dan semoga memberikan manfaat.
7. Memelihara Kesehatan Otak
Siapa sangka dengan rutin mengkonsumsi ramuan bunga tanaman telang dapat bermanfaat untuk memelihara kesehatan otak. Berbagai kandungannya bisa meningkatkan kinerja otak dalam tubuh.
Asetilkolin pada otak akan menurun seiring dengan usia yang terus bertambah. Sehingga seringkali orang yang sudah tua kebanyakan kehilangan memorinya atau bermasalah pada kinerja otaknya.
Apabila Anda rutin untuk mengkonsumsi ramuan bunga tanaman telang akan meminimalisir hal tersebut. Kinerja otak akan terbantu sehingga kemampuan berpikir jadi lebih baik.
8. Mencegah dan Meringankan Alergi
Kandungan pada bunga telang bisa mengurangi kadar kandungan zat histamin dalam tubuh. Yakni zat yang memiliki peran untuk menimbulkan peradangan ketika tubuh bersinggungan dengan pemicu alergi.
9. Obat Diare
Jika akarnya memiliki kandungan racun yang bisa bikin sakit perut, namun bunganya punya manfaat menyembuhkan. Jadi bunga tanaman telang ini punya manfaat antidiare dan anti radang.
Hal tersebut berasal dari warna bunganya yaitu ungu. Bunga tanaman herbal ini berkhasiat untuk mengobati diare secara lebih efektif.
10. Memperlancar Menstruasi pada Wanita
Manfaat lain bunga tanaman telang adalah untuk membuat siklus menstruasi pada wanita menjadi lebih teratur. Ada banyak hal yang bisa menjadi penyebab dari menstruasi tidak teratur.
Namun mengkonsumsi ramuan telang bisa bermanfaat untuk mengobatinya. Bagi wanita yang keputihan juga bisa mengkonsumsi ramuan herbal tanaman telang ini.
Cara menggunakannya sebagai ramuan yakni dengan menyeduh bunga telang pada air.
Kemudian membiarkan warna air sampai berubah menjadi biru. Selanjutnya bisa menikmati kesegarannya.
11. Meringankan Stres
Ekstrak yang terkandung pada bunga tanaman telang seperti senyawa phytocomp, etanol, dan sebagainya. Ada juga senyawa seperti asam palmitat dan asam linolenat yang bisa bantu untuk meringankan depresi.
Senyawa tersebut adalah senyawa yang dapat mengontrol kadar kolesterol dalam darah. Memiliki sifat neuroprotektif yang bisa melindungi sistem saraf pusat terhadap kerusakan.
Antioksidan yang tinggi pada asam palmitat bisa untuk meringankan depresi seseorang. Sehingga dengan mengkonsumsi ramuan bunga tanaman telang maka bisa bantu untuk mencegah stres.
12. Membantu Menyembuhkan Luka
Ekstrak bunga maupun biji bunga ini memiliki kandungan flavonoid glikosida yang mengandung senyawa fenolik. Nah, dengan menumbuk bunga telang dan mengoleskannya pada luka bisa memberikan penyembuhan yang signifikan.
Bunga tanaman telang cukup efektif untuk menyembuhkan luka baik pada manusia maupun hewan.
Itulah berbagai informasi terkait segudang manfaat bunga tanaman telang.
Berbagai informasi menarik seputar kesehatan dan gaya hidup bisa Anda dapatkan dari situs Nasehat.
Demikian beberapa informasi beberapa manfaat tanaman herbal alami untuk kesehatan. Manfaatkan bunga telang sebagai obat herbal alami dan terjangkau. Semoga bermanfaat.