Bagikan ke:

Ada banyak cara menjaga kesehatan tubuh yang bisa Anda lakukan. Misalnya seperti menghindari makanan cepat saji, minum air putih sesuai dengan yang dianjurkan, istirahat yang cukup, atau bahkan dengan melakukan olahraga kardio. 

Olahraga memang aktivitas yang sangat efektif untuk menjaga kesehatan dan meregangkan otot-otot di dalam tubuh. Selain itu, banyak juga yang menjadikan olahraga sebagai cara untuk bersenang-senang di tengah kesibukan sehari-hari. 

Salah satu olahraga yang cukup populer adalah kardio. Banyak sekali manfaat olahraga ini bagi tubuh Anda. Mulai dari membakar lemak di tubuh, meningkatkan daya tahan, hingga menurunkan berat badan. 

Di samping itu, olahraga kardio memiliki banyak jenisnya. Jadi Anda dapat memilih mana yang paling sesuai dengan kesibukan dan kondisi tubuh Anda sendiri. Nah, mau tahu apa saja jenis olahraga kardio? Berikut daftarnya.

Jenis-jenis Olahraga Kardio

Pada dasarnya, kardio merupakan olahraga yang mengutamakan pernapasan. Oleh sebab itu, sangat disarankan untuk melakukannya di area terbuka agar Anda bisa mendapatkan udara segar. Tak hanya itu, tubuh Anda akan jadi lebih mudah berkeringat karena sinar matahari. 

Namun jika Anda malas keluar rumah atau tidak bisa pergi dari rumah karena alasan tertentu, Anda bisa masih bisa melakukan olahraga kardio di rumah. Berikut ini jenis-jenis olahraga kardio yang bisa dilakukan di luar dan di dalam rumah.

Jenis olahraga kardio luar ruangan

Jogging

Jogging atau lari santai merupakan aktivitas fisik yang mudah dilakukan dan tidak membutuhkan banyak uang. Anda hanya perlu mengenakan sepatu lari dan pakaian santai lalu berlari di taman atau di sekitar rumah Anda. 

Sebaiknya lakukan jogging dengan intensitas rendah selama lebih dari 30 menit secara teratur agar lemak di dalam tubuh dapat terbakar secara maksimal. 

Bersepeda

Selain jogging, Anda juga bisa bersepeda untuk menjaga kebugaran paru-paru dan jantung. Manfaat yang Anda dapatkan dari olahraga yang satu ini juga tidak bisa dibilang sedikit. Dengan bersepeda Anda dapat meningkatkan keseimbangan serta koordinasi tubuh, mencegah diri terserang penyakit kronis, dan mengendalikan berat badan. 

Berenang

Berenang, menurut para ahli, berada di tingkat teratas dalam daftar olahraga yang efektif untuk membakar kalori. Dengan kata lain, dibanding jogging dan bersepeda, berenang dapat membakar kalori di dalam tubuh lebih cepat. Pasalnya teknik-teknik dalam olahraga renang, seperti gaya kupu-kupu, terbukti ampuh untuk menurunkan berat badan. 

Jenis olahraga kardio di dalam ruangan

Jump rope (lompat tali)

Jump rope atau lompat tali, merupakan kegiatan sederhana yang bisa Anda lakukan di rumah, bahkan jika Anda tidak memiliki alat bantu sama sekali. Caranya, posisikan tangan di samping pinggang Anda, lalu lanjutkan dengan melompat secara berirama sambil mengayunkan kedua tangan Anda. 

Burpees

Burpees adalah olahraga kardio yang menggabungkan beberapa gerakan latihan, seperti squat, lompat, plank, dan juga push up. Olahraga ini bagus untuk menurunkan berat badan, pasalnya burpees dapat membakar 100 kalori lebih dalam waktu 10 menit saja. 

Mountain climbers

Latihan kardio berikutnya adalah mountain climbers yang bisa Anda lakukan dengan mudah. Caranya ambil posisi push up dan posisikan punggung, pantan, serta kaki secara lurus dan sejajar. 

Setelah itu, tekuk kaki Anda sejauh mungkin secara bergantian. Selama melakukannya, pastikan agar punggung, pantat, dan kaki Anda tetap dalam posisi yang lurus. 

Sama seperti burpees, mountain climbers pun dapat membakar 100 kalori hanya dalam waktu 10 menit. Akan tetapi jika Anda belum terbiasa, sebaiknya lakukan secara perlahan. Bisa dengan 20-30 kali untuk 1 set atau selama 30-60 detik. 

Naik-turun tangga 

Terdengar sederhana memang, namun kegiatan ini lumayan efektif untuk memacu detak jantung Anda. Selain itu, Anda dapat melakukannya di mana saja selama ada tangga. Misalnya di rumah atau di kantor. 

Jika melakukannya di rumah, lakukan aktivitas naik turun tangga sebanyak dua sampai tiga kali lalu beralih ke latihan yang lain. Agar lebih bervariasi, Anda dapat mengubah kecepatan naik atau turun tangganya. 

Misalnya, saat naik tangga Anda menggunakan kecepatan yang tinggi, lalu turun secara perlahan-lahan. Ulangi aktivitas ini sesuai dengan batas kemampuan Anda. 

Manfaat latihan kardio bagi tubuh Anda

Olahraga kardio memiliki pengaruh yang besar pada kesehatan beberapa organ tubuh Anda, seperti paru-paru, jantung dan juga pembuluh darah. Namun manfaatnya tidak hanya terbatas pada tiga organ tersebut saja, berikut ini manfaat lain olahraga kardio yang harus Anda ketahui. 

Menjaga kesehatan jantung

Jantung merupakan organ yang berfungsi memompa darah ke seluruh tubuh Anda. Ketika Anda rutin berolahraga kardio, otot-otot jantung Anda jadi lebih sehat sehingga Anda dapat terhindar dari resiko tekanan tinggi dan kebugaran tubuh Anda tetap terjaga. 

Di samping itu, Anda juga bisa terhindar dari resiko penyakit jantung, penyumbatan pembuluh darah, gula darah tinggi dan diabetes, serta rasa cemas dan stres berlebihan. 

Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Setiap orang yang aktif melakukan olahraga kardio, sistem kekebalan tubuh nya jauh lebih kuat dibandingkan orang yang tidak melakukannya. Hal ini bukan klaim sepihak saja karena ada beberapa penelitian yang berhasil membuktikannya. 

Menurunkan stres

Manfaat lain dari olahraga kardio adalah dapat mengendalikan stres. Pasalnya ketika melakukan kardio, tubuh Anda akan menjadi tenang dan rileks. Dan di saat yang bersamaan, mood ikut meningkat sehingga Anda dapat terhindar dari gejala depresi. 

Memperbaiki kualitas tidur

Jika dalam beberapa minggu ini kualitas tidur Anda menurun, sebaiknya segera lakukan olahraga kardio untuk memperbaikinya. Sebab olahraga ini dapat mengatasi gangguan-gangguan tidur saat malam hari. Namun pastikan Anda melakukannya di jam tidur. Paling tidak, lakukan dua jam sebelum waktu tidur. 

Menurunkan berat badan

Olahraga kardio terbukti efektif untuk menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh serta meningkatkan kadar kolesterol baik. Alasannya karena olahraga kardio merupakan olahraga fisik yang yang baik untuk menjaga metabolisme tubuh sehingga berat badan Anda akan menurun. Tak cukup sampai di situ, kardio juga dapat membantu menjaga berat badan tubuh Anda tetap ideal.

Menjaga kesehatan otak

Olahraga kardio yang dilakukan secara rutin ternyata dapat melatih fungsi kognitif dan daya ingat otak Anda. Alasanya karena olahraga kardio dapat mencegah resiko pengecilan otak, serta melatih otak agar bisa tetap fokus khususnya pada lansia. 

Menjaga suasana hati serta meningkatkan energi

Gerakan dalam olahraga kardio dapat merangsang terbentuknya hormon dopamin, norepinefrin, endorfin, dan serotonin yang memiliki peran penting untuk menimbulkan perasaan bahagia serta bersemangat. 

Artinya jika Anda rutin melakukan olahraga kardio, Anda akan memiliki tingkat stres yang lebih rendah, stamina tubuh meningkat, serta bisa lebih fokus dalam menjalani aktivitas sehari-hari. 

Mencegah resiko artritis

Olahraga kardio dapat membantu Anda menghindari resiko kakunya otot dan sendi. Oleh sebab itu, Anda akan terlindungi dari penyakit sendi seperti artritis. Dan jika ternyata Anda masih terjangkit penyakit artritis, rasa sakit yang dirasakan tidak akan terlalu parah. 

Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Dia 13 Manfaat Berenang Untuk Tubuh Anda

Komentar