Bagikan ke:

Olahraga itu penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Maka tak heran banyak praktisi kesehatan menyarankan masyarakat untuk rutin berolahraga. Sayangnya, tidak semua orang melakukannya. Padahal kegiatan ini bisa jadi sangat menyenangkan apalagi bersama teman-teman dengan membuat komunitas dalam berolahraga. 

Saat ini banyak sekali komunitas olahraga di tanah air. Mereka tersebar dari ujung barat sampai ke ujung timur. Bagusnya lagi, mereka juga aktif mengadakan berbagai event untuk mengajak orang-orang berolahraga. 

Nampaknya, kehadiran komunitas tersebut bukan hanya karena faktor kesamaan hobi. Lebih dari itu, ternyata melakukan olahraga bersama teman ternyata memberikan banyak dampak positif. 

Nah, kira-kira apa saja dampak positif tersebut? Temukan jawabannya dalam ulasan berikut ini. 

Peran penting komunitas dalam berolahraga

Menurut penelitian, seserang yang kelebihan berat badan mempunyai cenderung lebih berhasil menurunkan berat badan saat melakukan olahraga bersama teman-temannya. Semakin banyak dia menghabiskan waktu untuk berolahraga bersama, semakin banyak pula bobot tubuhnya berkurang. 

Selain itu, bergabung bersama komunitas olahraga juga dapat membuat kesehatan mental terjaga. Menurut studi dalam Journal of the America Ostheopathic Association, orang-orang yang mengikuti komunitas olahraga mendapatkan kesehatan fisik, emosional, dan mental yang lebih baik daripada mereka yang berolahraga sendiri. 

Selanjutnya, sebuah studi yang dilakukan di Universitas New England College of Ostepathic Medicine terhadap 69 mahasiswa menemukan bahwa mereka yang memiliki teman saat berolahraga mengeluarkan keringat lebih banyak. 

Para peneliti menyimpulkan bahwa kehadiran anggota komunitas atau teman efektif untuk membuat seseorang berusaha mencapai batasnya. Dengan begitu, kesehatan fisik pun jadi lebih baik lagi. 

Di sisi lain, semangat dari teman-teman komunitas yang lain bisa menimbulkan perasaan positif dan mengurangi stress atau tekanan. Hasil akhirnya, mahasiswa bisa merasa lebih bahagia saat menjalani kegiatan sehari-hari.

Manfaat Bergabung dengan Komunitas Olahraga

Dengan bergabung bersama komunitas olahraga, Anda juga bisa merasakan beberapa manfaat, diantaranya: 

Menjaga komitmen berolahraga 

Yang pertama adalah menjaga komitmen berolahraga yang Anda miliki. Dengan kata lain, menjadi anggota suatu komunitas olahraga membuat Anda terpacu untuk terus berolahraga secara rutin. 

Contohnya, saat ada anggota lain yang tidak bisa hadir untuk berolahraga karena alasannya sendiri, Anda akan terpacu oleh sebuah “tekanan” positif. Anda mungkin merasa tidak ingin melewatkan sesi olahraga bersama atau bahkan berhenti dari kegiatan tersebut. 

Menambah opsi olahraga

Manfaat lain dari komunitas olahraga yang bisa Anda rasakan adalah menambah opsi olahraga. Maksudnya, Anda bisa mendapatkan pengetahuan serta wawasan tentang olahraga lain yang menyenangkan dan seru dari teman-teman komunitas dalam berolahraga. 

Dan lagi, teman-teman di komunitas Anda pastinya akan membantu Anda melakukan olahraga tersebut. Bahkan meskipun sulit dilakukkan sendiri. Seperti pull-up, misalnya. Di sisi lain, Anda bisa memperoleh tips olahraga yang bermanfaat untuk memperbaiki hal-hal yang masih kurang sesuai dalam olahraga Anda. 

Manfaat secara sosial

Selama dua tahun ini, semua orang melakukan aktivitas dari rumah unutk menghindari penyebaran virus Covid-19. Hal ini sedikit banyak mempengaruhi sisi sosial kita sebagai manusia. Terutama rasa simpati dan juga solidaritas terhadap sesama. 

Bergabung dengan komunitas olahraga ternyata bisa mengatasi hal ini. Pasalnya dengan olahraga bersama-sama, Anda bisa mendapatkan manfaat sosial seperti menghormati sesama, membiasakan diri bekerja sama, dan menumbuhkan rasa persahabatan. 

Ditambah lagi, dalam lingkungan komunitas tersebut tentunya ada interaksi sosial yang positif, penuh kebersamaan dan toleransi. 

Berbagai jenis olahraga yang bisa Anda lakukan bersama-sama

Setelah mengetahui apa saja manfaat dari olahraga bersama teman-teman, Anda mungkin mulai memikirkan olahraga yang akan dipilih. Nah, daripada kebingungan, Anda bisa memilih salah satu dari enam jenis olahraga yang ada di bawah ini.

Lari atau jogging

Yang pertama adalah lari atau jogging. Ini adalah olahraga yang mudah untuk dilakukan sehingga Anda bisa mengajak siapa saja. Selain itu, komunitas lari di Indonesia jumlahnya terus bertambah. Jadi Anda bebas menentukan ingin lari bersama siapa. 

Ditambah lagi, lari tidak memerlukan terlalu banyak perlengkapan. Anda cukup menggunakan sepatu lari serta pakaian olahraga yang nyaman. Dari sisi waktu juga lebih fleksibel. Anda bisa lari di pagi hari sambil menikmati udara segar dan sinar matahari yang hangat. 

Atau bisa juga di sore hari sambil menghabiskan waktu melihat orang-orang pulang dari aktivitas rutinnya. Jika Anda tidak kuat berlari terus, boleh kok diselingi dengan jalan kaki untuk mengistirahatkan kaki sebentar. 

Bersepeda

Jika Anda sudah cukup berumur, maka bersepeda bisa jadi pilihan yang tepat. Lari atau jogging memang tidak disarankan sebab keduanya berpotensi menimbulkan masalah pada tulang seperti osteoporosis (pengeroposan tulang) atau osteoarthritis (radang sendi).

Bersepeda juga menjadi olahraga dengan tekanan minimal bagi tubuh Anda sehingga relatif aman untuk orang-orang yang mulai berolahraga, obesitas, atau lanjut usia. Olahraga ini juga bisa menurunkan resiko penyakit jantung koroner. 

Untuk meningkatkan motivasi dan semangat, Anda bisa bergabung dengan komunitas sepeda yang ada di tempat tinggal Anda atau mengajak orang lain untuk bersepeda bersama. 

Fartlek training

Fartlek merupakan jenis olahraga lari yang dilakukan dengan kecepatan tinggi dan rendah secara bergantian. Olahraga ini juga sering digunakan oleh pelari, prajurit militer, atau atlet sepeda untuk meningkatkan kapasitas aerobik serta anaerobik mereka. Menariknya, Anda yang bukan atlet atau prajurit militer bisa juga memperoleh manfaat dari olahraga ini. 

Biasanya orang-orang melakukan fartlek traning dengan cara mengitari taman kota atau track favorit bersama teman-teman atau anggota komunitasnya. Anda juga bisa mengikuti cara ini, kok. Namun pastikan pilih satu orang untuk memberikan komando kapan harus lari cepat atau lari lambat. 

Dengan begitu, Anda bisa bergantian memberikan komando sehingga olahraga ini jadi tidak membosankan. Selain itu, coba gabungkan dengan gerakan melompat, side shuffle, atau jalan cepat. Pasti lebih menarik lagi. 

HIIT cardio

Jika Anda termasuk orang yang menyukai olahraga dengan intensitas tinggi, coba lakukan latihan HIIT cardio bersama teman atau anggota komunitas Anda. High-Intensity Interval Training (HIIT) merupakan olahraga yang efektif untuk membakar lebih banyak kalori serta meningkatkan kapasitas aerobik dalam tubuh Anda. 

Olahraga ini pun tidak terlalu sulit untuk dilakukan, sebab Anda bisa menggabungkan beberapa latihan kardio serta kekutan seperti lompat tali, lari, squat, dan plank. Lakukan olahraga ini dengan waktu 10 menit sampai 30 menit secara rutin. 

Mungkin waktu tersebut terbilang sedikit. Namun untuk latihan HIIT waktu 10-30 menit sudah cukup untuk membuat tubuh Anda mengeluarkan sangat banyak keringat. Bahkan efeknya hampir sama seperti Anda melakukan gym selama satu jam. 

CrossFit

Jenis olahraga terakhir yang bisa Anda pilih adalah CrossFit. Ini adalah olahraga yang dilakukan di ruangan terbuka tanpa membutuhkan banyak perlengkapan. CrossFit sendiri merupakan latihan yang mengharuskan Anda melakukan berbagai gerakan fungsional dengan intensitas yang tinggi secara konstan namun jeda istirahatnya sedikit. 

Gerakan dalam CrossFit juga melibatkan seluruh tubuh Anda. Mulai dari berjalan, mendorong, menarik, berjongkok, dan mendayung. Atau bisa juga ditambahkan variasi dengan pull up, push up, squat, sit up, lunge, serta gerakan tanpa alat bantu yang lain. 

Anda juga bisa memanfaatkan panduan Workout of The Day (WOD) untuk mempermudah kegiatan ini. Sebab, WOD bisa disesuaikan dengan tingkat kebugaran serta berubah setiap harinya.

Baca Juga: Olahraga Manakah yang Paling Baik Untuk Menurunkan Berat Badan

Komentar